Oleh: A.M. Titis Rum Kuntari
Hej!
Winter sudah mulai di Swedia dan hari ini adalah hari Natal. Di Göteborg hiasan berupa pohon Natal dan lampu-lampu indah sudah dipasang di mana-mana. Meskipun indah, terkadang cuaca dingin yang gloomy dan angin yang menampar-nampar wajah sering membuat mahasiswa di sini jadi malas keluar rumah. Maka dari itu, di hari Natal ini, saya mengisi hari dengan memasak sesuatu yang manis untuk menghangatkan suasana.
Ini adalah resep Christmas Choco Balls a la saya!
Bahan:
- Biskuit Marie 1 pak
- Baking chocolate 1 bar
- Susu kental manis (condensed milk) 1 kaleng
- Kayu manis bubuk ½ sendok teh
- Bubuk vanila/vanila cair ½ sendok teh
- Butter/smör 150 gr
Untuk penyajian:
- Meses/sprinkles
- Bubuk kakao dicampur dengan gula bubuk
- Sugar hearts/sugar christmas trees
- Cup kertas untuk kue
Cara membuat:
- Cairkan cokelat dan butter dalam satu mangkuk kecil dengan cara ditim.
- Hancurkan biskuit Marie sampai halus di dalam mangkuk besar (dapat juga menggunakan food processor atau blender).
- Taburkan bubuk vanila dan kayu manis bubuk, aduk rata.
- Tuangkan ¾ cokelat yang sudah dicairkan bersama dengan butter ke dalam adonan, aduk rata.
- Tuangkan 1 kaleng susu kental manis, aduk rata.
- Tutup mangkuk dengan plastik atau piring, masukkan ke dalam kulkas selama kurang-lebih 15-20 menit.
- Keluarkan adonan dari kulkas.
- Ambil satu sendok teh adonan dan buatlah bola-bola dengan kedua tangan
- Taburkan meses di satu wadah datar serta bubuk kakao dan gula bubuk di wadah datar yang lain.
- Gulingkan bola-bola cokelat di atas meses dan campuran gula kakao.
- Untuk variasi yang lain, celupkan bola cokelat ke cokelat cair sisa, kemudian hias dengan sugar hearts/sugar christmas trees.
- Simpan di dalam kulkas selama 20 menit.
- Sajikan menggunakan cup kertas.
Nikmati Christmas Choco Balls dengan minuman cokelat hangat untuk menemani malam musim dingin!
Selamat mencoba!